8 Tips Jitu Untuk Memenangkan Trading Forex
Trading forex bisa sangat menguntungkan jika tahu apa yang harus dilakukan terhadap modal saat trading. Tapi dibalik tiap keuntungan yang ditawarkan, trading juga bisa memberi kekalahan pada trader. Kuncinya yaitu memastikan bahwa jumlah menang lebih tinggi daripada kalah.
Siapapun bisa kalah trading, bahkan untuk trader professional dengan pengalaman tinggi sekalipun. Yang membedakan yaitu bagaimana menerima kekalahan dan mempelajarinya supaya trading ke depan lebih bisa memberi profit. Dalam hal ini, selalu ikuti saran dari analis yang dapat dipercaya.
Daripada membuang modal ratusan dolar di awal, akan lebih baik jika dihabiskan untuk berproses sehingga akan mendapat pengalaman trading yang bisa meminimalkan potensi kalah. Proses akan membatu trader belajar apa yang salah saat trading dilakukan.
#1. Bersabar
Terdapat sebuah ujaran, ‘jangan berlari sebelum berjalan’. Dalam forex, ujaran ini sangat ada benarnya. Untuk yang baru bergabung, sadari bahwa trader tak akan bisa menjadi kaya dan sukses hanya dalam semalam. Jangan terburu-buru untuk mempercepat proses, karena tak akan berhasil.
Semua ada masanya, dimulai dari periode belajar hingga periode sukses. Trader bisa memanfaatkan sejumlah trading yang tersedia, terutama untuk menganalisa pasangan mata uang yang akan dipilih, strategi trading yang akan digunakan, juga aspek pendukung trading lain.
Yang terjadi, trader seringnya melupakan aspek kesabaran, yang mana saat sudah membuka akun trading, trader langsung menuju market lalu trading. Dalam hal ini, ada satu proses yang dilupakan, yaitu belajar. Situasi seperti ini bisa menuntun pada kekalahan, atau profit yang didapat tak maksimal.
#2. Belajar
Apa yang harus diketahui dari trading forex? Banyak sekali. Trader paling tidak harus paham tentang dasar forex, misalnya tentang mata uang mayor, minor, eksotis, juga bagaimana caranya trading menggunakan salah satu jenis mata uang tersebut dalam market forex.
Mata uang merupakan instrumen paling dasar yang harus diketahui trader, karena pada dasarnya trading forex merupakan aktivitas jual beli mata uang. Pengetahuan lain yang harus dikuasai trader yaitu tentang strategi memenangkan trading dengan mata uang yang sudah dipilih.
Untuk memenangkan trading, trader setidaknya butuh satu strategi komplit, misalnya apakah akan memakai strategi breakout atau cukup dengan candle stick saja. Untuk tiap hal yang baru digeluti, pasti akan ada banyak aspek yang harus dipelajari lebih dulu, terlebih untuk trading forex.
#3. Perbarui Informasi
Market forex selalu bereaksi terhadap kondisi ekonomi suatu negara, yang selanjutnya berimbas pada mata uangnya. Situasi trading akan berubah sesuai kondisi ekonomi yang berkembang, dan trader dituntut untuk mengikuti perkembangannya.
Trader harus mampu merubah strategi sesuai situasi yang berlangsung untuk bisa memenangkan trading, dalam kata lain strategi yang dipilih harus adaptif. Trader harus bisa memastikan diri untuk selalu mendapat informasi relevan mengenai finansial.
Terus cari informasi baru, karena pengetahuan merupakan senjata utama untuk trading. Ada begitu banyak sumber yang bisa dijadikan referensi terkait trading, baik secara online ataupun offline. Sebaiknya manfaatkan ini untuk meningkatkan kemampuan trading.
#4. Akun Demo
Jika mencari tempat yang pas untuk mengasah kemampuan trading, akun demo bisa menjadi jawaban. Latihan bisa meningkatkan kemampuan trading, dan akun demo jelas akan membantu. Tak ada risiko apapun yang akan didapat trader jika belajar trading lewat akun demo.
Broker umumnya akan menyediakan akun demo pada trader saat mendaftar. Akun demo sendiri sudah dilengkapi dengan semacam uang virtual yang dikombinasi dengan kondisi market sesungguhnya. Memakai akun demo berarti trader tak akan mengambil risiko hingga benar-benar siap.
Suasana yang diberikan akun demo layaknya trading sungguhan, yang mana trader harus mengatur sejumlah order, mengenal indikator, menganalisa chart, dan belajar trading dengan menggunakan uang virtual yang tak akan membahayakan modal trading sungguhan.
#5. Pelajari Bonus
Saat dibombardir dengan berbagai bonus yang ditawarkan broker forex lewat beragam iklan dengan bonus yang sangat menarik, trader harus mau memastikan apa yang akan didapat jika mau bergabung. Misalnya, apakah trader akan mendapat sesuai apa yang akan ditawarkan?
Saat ini banyak broker forex yang menawarkan bonus dengan syarat trader harus melakukan sejumlah trading yang ditentukan sebelum bisa benar-benar menarik bonus. Masalahnya, aturan semacam ini kadang tak diinformasikan di awal saat trader baru saja bergabung.
Bonus yang ditawarkan broker bisa berbentuk apa saja, misalnya potongan deposit, bebas biaya komisi, bahkan sampai bonus yang tak ada hubungannya sama sekali dengan trading seperti produk elektronik. Apapun bonus yang dijanjikan, trader sebaiknya berusaha memastikan apa yang bisa didapat.
#6. Jangan Ambil Risiko Terlalu Besar
Seperti halnya dalam bisnis lain, trader perlu memastikan seberapa risiko yang mampu diambil yang sekiranya masih bisa ditanggung. Bukan bermaksud mengatakan trader akan mengalami kalah trading, meski kemungkinan untuk kalah pasti selalu ada dalam trading forex.
Trading harusnya dilakukan dengan modal yang sudah disiapkan, dalam arti tak mengambil jatah kebutuhan lain. Misalnya saja, jangan trading dengan uang jaminan rumah, uang sewa, uang cicilan, atau lainnya. Ada dua risiko besar jika melakukan ini, yaitu risiko keuangan dan risiko trading.
Trader bisa saja kehilangan uang saat trading, dan itu berbahaya untuk akun trading secara khusus, dan arus keuangan keluarga. Semisal mempertimbangkan skenario terburuk dan modal trading hilang, tak ada cara lain untuk mengembalikan modal selain membuka kredit baru lagi.
#7. Perlakukan Layaknya Bisnis
Saat membuka investasi pada satu bisnis baru, harapannya pasti menjadi sukses dengan mendapat keuntungan lebih besar daripada kerugian. Pemikiran yang sama harusnya diterapkan saat berencana trading forex, bahwa perlakukan forex seperti bisnis lain.
Saat mendirikan satu bisnis, pasti ada sejumlah aspek yang jadi pertimbangan. Misalnya berapa target yang ingin dicapai, strategi apa yang digunakan untuk mencapai target, bagaimana menangani risiko yang mungkin muncul, juga terkait perhitungan lain yang sekiranya dibutuhkan.
Dalam trading, tak perlu membeli alat trading mahal di minggu pertama jika memang tak mampu. Perlakukan trading layaknya bisnis lain, yang mana perlu strategi dan tujuan yang jelas. Semisal diperlakukan dengan layak, percaya bahwa trading akan memberi pemasukan yang layak pula.
#8. Trading Saat Nyaman
Tiap trader pasti punya tingkat kenyamanan yang tak sama, dan cobalah trading saat sedang dalam situasi nyaman. Situasi psikologis yang demikian bisa membantu meningkatkan peluang menang trading. Artinya, faktor kenyamanan bisa menjadi kunci keberhasilan menang trading.
Dalam contoh lebih spesifik, jika sudah nyaman trading dengan USD 10, jangan tiba-tiba merubah trading ke ratusan atau ribuan dolar di satu trading meski untuk mempercepat profit. Bayangkan jika trading berakhir dengan kekalahan, berapa waktu yang dibutuhkan untuk mengembalikan modal?
Masih dalam konteks trading, jangan merubah secara tiba-tiba mata uang yang dipilih kecuali sudah melakukan riset lebih dulu tentang pecahan uang tersebut dalam market. Jika pun sudah riset, selalu usahakan untuk mulai dengan modal yang kecil dulu untuk melihat reaksi dari market.
0 Response to "8 Tips Jitu Untuk Memenangkan Trading Forex"
Posting Komentar