Average Earnings Index pair GBP 15:30 12/4/2017



Highlight :




  • Indeks rata-rata pendapatan pekerja Inggris mengalami peningkatan sebsar 2.3%, sedikit lebih tinggi dari ekspetasi pasar diangka 2.1%.



  • Hasil yang tidak signifikan membuat pair GBP hanya sedikir berfluktuatif, namun belum mendapat tenaga untuk melanjutkan/melawan trend yang ada.



  • Pasar fokus menunggu hasil jumpa pers yang digelar oleh bank sentral Inggris.



  • Sebaiknya anda tidak memasang posisi terlebih dahulu sampai ada arah yang jelas untuk GBP.





 


Jumlah rata-rata pendapatan pekerja di Inggris secara mengejutkan mengalami peningkatan tipis ke angka 2.3%, sedikit lebih tinggi dari ekspetasi pasar di angka 2.1% dan berada 0.1% lebih tinggi dari level kuartal sebelumnya, 2.2%. Berdasarkan data yang dirilis oleh biro statistik Inggris disini, rasio pengangguran tetap berada pada level yang stabil di level 4.7%, yang mana merupakan catatan terendah selama 11 tahun untuk negara Inggris, meskipun terdapat inflasi pada pendapatan yang lebih dari perkiraan pasar.


Angka klaim pengangguran juga secara mengejutkan mengalami peningkatan ke angka 25.500 pengaju klaim di bulan Maret 2017, berbeda jauh dengan ekspetasi pasar yang menantikan hasil berupa penurunan sebesar 3.000 orang; mengikuti hasil bulan lalu yang mencatatkan penurunan sebesar 6.100 orang (Hasil ini telah mengalami revisi dari laporan bulan lalu sebesar 11.300 orang).


Hasil yang tidak jauh berbeda dengan hasil bulan sebelumnya ini, akan membuat pair GBP sedikit fluktuatif, namun tidak akan bergerak terlalu jauh melawan trend yang ada. Disisi lain, Gubernur bank sentral Inggris, Carney, akan menggelar jumpa pers pukul 15:40 WIB. Pasar akan mempertimbangkan jumpa pers tersebut untuk mencari tahu langkah-langkah yang akan diambil bank sentral Inggris untuk mengatasi Inflasi, pertumbuhan pendapatan yang melambat, dan ketidakpastian dalam kasus Brexit.


Setelah data tersebut diatas dirilis, pair GBP dalam chart GBP/USD sempat menyentuh level resistance dari minggu lalu di kisaran level 1.2500, sementara dalam chart EUR/GBP harga bergerak dikisaran 0.8490. Di perdagangan saham, terkhusus di eropa, London FTSE 100 mengalami kenaikan sebesar 0.34%, sementara Euro Stoxx 50 meningkat sebesar 0.35%.


 


0 Response to "Average Earnings Index pair GBP 15:30 12/4/2017"

Posting Komentar